Polda Bali Siap Amankan Pertemuan ASEAN Forum on Taxation (AFT)



Bali - Setelah kesuksesan Polda Bali mengamankan event Presidensi G20 dan berbagai konferensi tarap nasional maupun internasional lainnya, tentunya hal tersebut menjadi daya tarik dan juga gambaran kepada pihak penyelenggara konferensi tingkat nasional maupun internasional untuk menyelenggarakan event atau acaranya agar berjalan aman di Pulau Bali.


Berkaitan dengan kegiatan pertemuan ASEAN Chairmanship 2023 Jalur Keuangan di Bali. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan yaitu ASEAN Forum on Taxation (AFT) yang berlangsung dari tanggal 7 s.d. 9 Maret 2023 yang bertempat di The Discovery Kartika Plaza Hotel Kuta, Polda Bali tentunya akan melaksanakan pengamanan.


Guna menunjukkan kesiapannya, Polda Bali menggelar Apel Kesiapan Pengamanan ASEAN Forum on Taxation (AFT), yang dipimpin oleh Kabag Binops Ro Ops Polda Bali, AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, S.I.K., M.I.K. selaku Kasetpam PAM AFT, bertempat di Halaman Parkir The Discovery Kartika Plaza Hotel Kuta, Selasa (7/3/2023).


Dalam operasi pengaman tersebut, Polda Bali melibatkan 86 personel, yang terdiri dari personel Polda Bali, Sat Brimobda Bali dan Polresta Denpasar.


AKBP Agung Dhana Aryawan mengatakan, bahwa sistem dan pola pengamanan dibagi menjadi 3 ring, yaitu Ring 1, Ring 2 dan Ring 3. Selain itu, Polda Bali melibatkan Brimob bersama K9 untuk pengamanan baik sterilisasi objek dan kendaraan serta menyiapkan rencana escape atau evakuasi jika terjadi situasi emergency.


_"Apel kesiapan pasukan ini merupakan pengecekan akhir terhadap kesiapan personel, baik dari sarana dan prasarana yang akan digunakan di lokasi PAM. Selain itu, apel kesiapan ini juga merupakan wadah untuk menyamakan persepsi dari seluruh komponen pengamanan tentang SOP dan cara bertindak sesuai rencana operasi,"_ jelas Kabag Binops Ro Ops Polda Bali.


Selanjutnya AKBP Agung Dhana Aryawan juga menekankan kepada para personel pengamanan, agar memaksimalkan penggunaan dukungan layanan keamanan dan keselamatan yang ada serta laksanakan tugas dengan tulus ikhlas, tidak lupa paling penting tetap menjaga kesehatan. (*)

Posting Komentar

0 Komentar