GIANYAR - Polsek Blahbatuh melalui Bhabinkamtibmas Desa Bona, Aiptu I Made Ata Arnawa, terus berupaya memperkuat ketahanan pangan di tengah masyarakat. Salah satu langkah nyatanya adalah dengan mengajak warga memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan produktif. Kegiatan ini dilakukan pada Senin, 21 April 2025, dengan menyambangi rumah warga di Banjar Kebon, Desa Bona.
Dalam kunjungan tersebut, Aiptu Made Ata memberikan edukasi tentang pentingnya menanam tanaman hortikultura di lingkungan rumah. Warga yang dikunjungi, I Wayan Merta Yasa, menunjukkan antusiasmenya dengan menanam cabai di pekarangan miliknya. Tanaman ini dirawat secara berkala dengan pemberian pupuk dua minggu sekali dan penyiraman rutin di musim kemarau.
Menurut Aiptu Made Ata, langkah sederhana ini merupakan kontribusi nyata masyarakat dalam mendukung ketersediaan pangan rumah tangga. Selain memperkuat ketahanan pangan, kegiatan ini juga mendorong kemandirian dan produktivitas keluarga dari lingkungan terkecil, yaitu rumah sendiri.
Kegiatan yang melibatkan warga ini menjadi bagian dari pendekatan humanis dan preventif Polsek Blahbatuh dalam membina wilayahnya. Ke depan, program serupa akan terus digalakkan agar semakin banyak masyarakat yang tergerak untuk menanam dan memanfaatkan pekarangan mereka secara optimal. ***