Patroli Terpadu Sat Samapta Polres Gianyar Jaga Kamtibmas di Simpang Dharmagiri

 


Gianyar — Satuan Samapta Polres Gianyar melaksanakan kegiatan Patroli Terpadu Beat 1 di wilayah hukum Polres Gianyar pada Sabtu (31/1/2026) siang. Kegiatan patroli tersebut menyasar strong point Simpang Dharmagiri, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, sebagai upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).


Patroli yang dilaksanakan sekitar pukul 11.15 WITA tersebut melibatkan tiga personel Sat Samapta dengan menggunakan kendaraan roda empat (R4). Dalam kegiatan tersebut, personel melakukan pengawasan dan pemantauan situasi di sekitar lokasi, termasuk arus lalu lintas dan aktivitas masyarakat.


Kasat Samapta Polres Gianyar, AKP Wibowo Sidi, mengatakan bahwa patroli terpadu ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif, khususnya di titik-titik rawan dan jalur padat aktivitas masyarakat.


“Patroli terpadu ini kami laksanakan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas,” ujar AKP Wibowo Sidi.


Ia menambahkan, berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, situasi di Simpang Dharmagiri terpantau aman dan kondusif.


“Selama pelaksanaan patroli, tidak ditemukan adanya kejadian menonjol. Arus lalu lintas terpantau ramai lancar, lampu lalu lintas berfungsi dengan baik, dan kondisi cuaca cerah,” tambahnya.


AKP Wibowo Sidi juga menegaskan bahwa Sat Samapta Polres Gianyar akan terus melaksanakan patroli secara berkelanjutan dan berkesinambungan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat.


“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan,” tutupnya. (*)

Tidak ada komentar: